11.8 C
New York
Wednesday, September 27, 2023

Buy now

Profil Lengkap Mgr Ignatius Suharyo yang Berulang Tahun Hari Ini

Profil Lengkap Mgr Ignatius Suharyo yang Berulang Tahun Hari Ini, Amorpost.com – Uskup Agung Jakarta Mgr Ignatius Suharyo berulang tahun hari ini, 9 Juli. Mgr Suharyo lahir di Sedayu, Bantul, Yogyakarta, Indonesia, 9 Juli 1950.

Mgr Suharyo lahir dari pasangan Florentinus Amir Hardjodisastra dan Theodora Murni Hardjadisastra, dengan nama lengkap Ignatius Suharyo Hardjoatmodjo. Ayahnya bekerja sebagai pegawai Dinas Pengairan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Ziarah panggilannya dimulai dengan masuk Seminari Menengah Mertoyodan, Magelang, Jawa Tengah. Ia ditahiskan menjadi imam dioses Keuskupan Agung Semarang oleh Kardinal Julius Riyadi Darmaatmadja SJ (saat itu ia menjabat Uskup Agung Semarang) pada 26 Januari 1976.

Ulang Tahun Mgr Ignatius Suharyo
Mgr Ignatius Suharyo (Foto: youtube.com)

Sebelum menjadi uskup, ia sempat menjalani studi Kitab Suci di Roma hingga meraih gelar doktor. Pulang dari Roma, ia sempat menjadi dosen di Fakultas Teologi Universtas Sanata Dharma Yogyakarta.

Pada 21 April 1997 ia ditunjuk oleh Bapa Suci Yohanes Paulus II menjadi Uskup Agung Semarang. Kemudian, ia menerima tahbisan episkopalnya sebagai Uskup Agung Semarang pada 22 Agustus 1997 di Gedung Olahraga Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah.

Selain menjadi Uskup Agung Semarang, Mgr Suharyo juga ditunjuk menjadi Uskup Militer Indonesia pada 2 Januari 2006. Jabatan ini masih ia emban hingga saat ini.

Pada 25 Juli 2009, Mgr Suharyo ditunjuk menjadi Uskup Koajutor Keuskupan Agung Jakarta. Uskup Koajutor adalah seorang uskup yang dipersiapkan untuk menggantikan uskup sebelumnya. Jadi Mgr Suharyo dipersiapkan untuk menggantikan Kardinal Julius Darmaatmadja SJ yang saat itu sudah lanjut usia dan gangguan kesehatan.

Uskup yang memilih moto tahbisan uskup Serviens Domino Cum Omni Humilitate (Aku Melayani Tuhan dengan Segala Rendah Hati) (Kis 20:19) ini resmi menjadi Uskup Agung Jakarta pada 28 Juni 2010.

Hari ini, Mgr Suharyo merayakan ulang tahunnya yang ke-67. Tahun lalu, Mgr Suharyo merayakan ulang tahun imamatnya yang ke-40.

Amor
Amorhttp://www.amorpost.com
Adrian B., SS.STB, Alumnus Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara dan Ateneo de Manila University. Hoby Menulis, Membaca, Web Design, Fotografy, Beternak, Touring dan Kegiatan Karitative.

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
3,873FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles