21.9 C
New York
Thursday, September 21, 2023

Buy now

Dosen Character Building Binus University Gelar Diskusi tentang Spiritual-Ekologis dan Agama

Dialog di Binus
Dialog di Binus (Foto: Amorpost.com/Frits Fios)

Dosen Character Building Binus University Gelar Diskusi tentang Spiritual-Ekologis dan Agama, Amorpost.com – Para dosen gugus binaan Character Building Development Center (CBDC) Binus University menggelar diskusi membahas topik yang berkaitan dengan tema spiritualisme dan agama di Kampus Kijang, Kamis (16/11) dari pukul 10.00-13.00 WIB diikuti para dosen Character Building (CB) Binus University.

Ketua Departemen CBDC Binus University, Dr. Antonius Atosokhi Gea, S.Th., MM dalam kata sambutannya mengatakan kegiatan seminar ini sangat bagus bagi dosen untuk menambah pengetahuan dan wawasan keilmuan di bidang character building agar nantinya dapat menularkannya kepada para mahasiswa.

Kegiatan diskusi ini menghadirkan 2 pembicara yakni Dr. Frederikus Fios dan Bapak Sukron Ma’mun yang keduanya juga adalah dosen character building Binus University.

Doktor Fios dalam makalahnya membahas tentang tanggung jawab manusia sebagai makhluk spiritual dan religius kita harus sadar akan hakikat diri sebagai makhluk spiritual dan mengembangkan hubungan ekologis dengan alam dalam sikap tanggung jawab spiritual-etis pada alam baik unsur biotik maupun abiotik.

Sementara itu Bapak Sukron membahas tema tentang “Demokrasi dan Agama berperspektif Islam”.

Moderator kegiatan seminar ini yakni Dr. Yustinus Suhardi Ruman, S. Fil., M.Th di akhir sesi diskusi memberikan kesimpulan akhir yang komprehensif bagi peserta diskusi agar mengembangkan relasi spiritual dengan alam dan hidup toleransi dengan alam dan sesama manusia dalam realitas kehidupan.

Para peserta tampak antusias mengikuti seminar dan terlibat dalam diskusi yang kritis, cerdas dan dialogal.

Baca juga: 7 Ekskomunikasi Otomatis dalam Gereja Katolik. Orang Katolik Harus Tahu!

Amor
Amorhttp://www.amorpost.com
Adrian B., SS.STB, Alumnus Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara dan Ateneo de Manila University. Hoby Menulis, Membaca, Web Design, Fotografy, Beternak, Touring dan Kegiatan Karitative.

Related Articles

1 COMMENT

  1. Assalamualaikum Pak Sukron, tolong Materi character building keagamaan binus harus di perbaiki. Komposisi pendekatan islami harus lebih jelas. Bp punya tanggung jawab sebagai Umat Islam. Juga memiliki nama ulama besar KH Sukron Ma’mun….

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
3,868FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles